Hari ke-16 di bulan November 2014
Anak-anak datang dengan semangat Minggu pagi ini, dengan membawa enggrang mereka masing-masing. Ya, hari ini memang kami telah berjanji akan mengadakan lomba enggrang.
Anak-anak datang dengan semangat Minggu pagi ini, dengan membawa enggrang mereka masing-masing. Ya, hari ini memang kami telah berjanji akan mengadakan lomba enggrang.
Lomba pertama: Berdiri di atas Enggrang
Lomba kedua: Berjalan di atas Enggrang
Lomba ketiga: Lari
Usai melakukan lomba, kita semua beristirahat, menyelonjorkan kaki, mengambil nafas.... ah, leganya...ternyata hari ini cukup membuat banyak keringat. Rasanya tubuh jadi semakin sehat.
Kemudian tas berisi hadiah dibuka...ada sandal jepit baru, pakaian baru, handuk, alat tulis...tapi jumlah hadiah gak cukup buat semua anak-anak. Wah, bagaimana ini?
Akhirnya kita ngobrol bareng. Menjelaskan bahwa semua hadiah itu dari orang lain, dan terkadang jumlah gak cukup untuk anak-anak, ukuran gak sesuai dengan mereka. Anak-anak mau mengerti, bahkan membantu membagikan hadiah itu untuk mereka yang benar-benar membutuhkan. Memberikan hadiah yang seharusnya mereka terima, tapi karena ukuran gak cocok, kemudian diberikan pada saudara/temannya yang lain.
Ah...jadi terharu banget! Berarti gak sia-sia mengajari mereka selama ini, untuk lebih peduli pada teman atau saudara yang lebih membutuhkan.
Terima kasih, buat kakak, teman, sahabat...yang telah membantu memberikan bingkisan bagi anak-anak di Mergosono. Tuhan memberkati kalian semua.
Komentar
Posting Komentar